Indostats | Free counter Indonesia Berita: Pusat Rehabilitasi Siap Tampung Pecandu Internet

Jumat, 23 Oktober 2009

Pusat Rehabilitasi Siap Tampung Pecandu Internet

WASHINGTON - Candu internet diprediksi akan semakin terasa dalam beberapa waktu ke depan. Beberapa negara pun mulai mendirikan panti rehabilitasi kecanduan internet, salah satunya Amerika.

Klinik rehabilitasi yang bernama ReSTART ini didirikan di Washington dengan biaya 9.000 poundsterling untuk perawatan selama 45 hari. Di sana, para pasien dirawat dengan mengalihkan kesibukan daripada bermain internet, seperti berternak kambing, membuat kandang ayam, berjalan-jalan di lahan taman yang luas. Selain itu, pasien juga mendapatkan perawatan pijatan dan konseling.
KLIK DULU AH BANNER DIBAWAH INI

Support System Marketing Online



p>Support System Marketing Online


Dilansir Big News Network, Jumat (23/10/2009), panti rehabilitasi itu menerima orang-orang yang kecanduan internet, permainan game tanpa batas waktu, kecanduan interaksi jejaring sosial, hingga penggunaan layanan belanja dan judi online yang tidak terkendali.

"Internet bisa menjadi masalah yang tumbuh dengan cepat dan menghantui seluruh masyarakat di dunia. Di mana ada teknologi maka di situ masalah kecanduan akan muncul. Candu internet hampir sama dengan candu judi dan alkohol," ujar pendiri ReSTART Dr Hilarie Cash.

Sayangnya, asosiasi psikiater Amerika mengatakan bahwa mereka belum menemukan sama sekali candu internet yang mewabah. Bahkan mereka menganggap kecanduan internet bukanlah sebuah penyakit yang harus ditakutkan.

Namun begitu, Dr Cash tetap yakin akan bahaya kecanduan internet. "Jika kamu ngotot melakukan suatu hal dan mengindahkan bahayadan konsekuensinya yang negatif, itu artinya anda telah kecanduan," tandas Dr Cash.

Temukan Rahasia-Rahasia Penghasil Uang Di Internet

Tidak ada komentar:

Posting Komentar